Polisi Jerman menyelamatkan seorang pria berusia 43 tahun yang diduga dikurung oleh orang tuanya selama 30 tahun.
Kami belum tahu persis berapa lama pria itu tidak berhubungan dengan dunia luar.Kami juga tidak tahu situasinya seperti apa. Tapi bisa dikatakan dia dikurung.
Polisi mengatakan lelaki itu ditemukan dalam keadaan lusuh berantakan,kuku kakinya panjang-panjang dan bau kotoran meski tidak tampak kekurangan gizi.
Sejumlah tetangga melapor ke polisi lantaran mereka mendengar suara rintihan di sebuah rumah di Freienfels,sebelah utara Bavaria.Polisi kemudian menggerebek rumah itu dan menemukan lelaki itu.Dia kemudian dibawa ke rumah sakit buat dirawat. Dokter mengatakan pria itu dalam keadaan gangguan jiwa.
Dari hasil temuan dokumen,menurut polisi,pria itu pernah duduk di bangku sekolah dasar dan akan melanjutkan ke sekolah menengah tapi saat usianya 13 tahun pihak sekolah mengatakan dia tidak bisa melanjutkan.
Ibu lelaki itu mengatakan kepada koran lokal Nordbayerische Kurier,putranya sudah 'merasa cukup menjalani kehidupan' dan dia pernah diejek di sekolah.
"Dia ingin tinggal bersama kami.Kalau kalian saya beritahu apa yang kami alami selama ini,kalian tidak akan percaya.Yang saya inginkan hanya melindungi dia.Dia dan suaminya mengaku tidak pernah mengurung anaknya.
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.