Menkopolhukam Wiranto mengungkapkan, pihaknya telah mendapatkan laporan terkait dugaan ledakan di dekat lokasi debat kedua Pilpres 2019, di hotel Sultan. Dia mengatakan, tidak ada korban dari ledakan yang terjadi dari ledakan itu.
"Sudah mendengar ini ada Kapolda. Ada pangdam, sudah jelaskan ke saya. Itu ledakan dari petasan yang besar. Tidak ada korban manusia, korban materi," katanya usai acara debat di Hotel Sultan, Minggu (17/2).
Dia menjelaskan, ledakan itu berasal dari petasan yang dilakukan orang usil semata. "Mungkin biasa ada yang usil. sudah ya," jelasnya. Meski ledakan yang terjadi pada saat debat berlangsung, Wiranto menilai, ini bukanlah suatu ancaman bagi keamanan penyelenggaraan Pilpres. Di meminta agar semua pihak untuk tidak bersepekulasi terkait ledakan yang terjadi itu.
"Enggak usah ada-ada. Enggak usah ngarang. Sementara penjelasan dari Kapolda yang langsung masuk ke wilayah ledakan itu, diidentifikasi ledakan dari mercon besar. Maksud bagaimana kita dalami lagi," tutupnya.
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.