0

AKSI DUKUNGAN UNTUK AHOK DI DANAU TOBA

AKSI DUKUNGAN UNTUK AHOK DI DANAU TOBA

Aksi pendukung Ahok dari hari ke hari semakin banyak. Pasalnya semenjak Ahok divonis kedalam penjara, Gelar aski pembebasan untuk Gubernur nonaktif DKI Jakarta ini juga terus berlanjut. Pada hari Kamis 11 Mei lalu, aksi massa pendukung Ahok digelar di Lapangan Merdeka Medan. Pada Jumat 12 Mei 2017 juga ada aksi pendukung yang digelar di Danau Toba.

Aksi yang digelar oleh oleh masyarakat dengan membawa lilin yang bertujuan untuk sebagai lambang dukungan kepada Ahok. Massa menggelar aksi ini dari mulai pukul 19.30 WIB di Pantai Bebas Parapat, Kelurahan Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun.

Massa juga membawa poster atau spanduk yang bertulis dukungan kepada Mantan Bupati Belitung Timur itu, mereka juga membawa dan menyalahkan lilin. Aksi ini juga dibawakan dengan lagu kebangsaan serta membawa bendera merah putih. 

DR Mangapul Sagala dalam orasinya menyatakan kalau keadilan harus ditegakkan, khususnya yang menyangkut hukuman terhadap Ahok. NKRI,Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika adalah harga mati. ujarnya pada Jumat 12 Mei 2017.

Ditengah aksi ini, yang sambil diramaikan dengan lagu Indonesia Raya dan Indonesia pusaka. Disana juga Bendera Merah Putih telah dikibarkan ditengah aksi mereka, bendera ini dikibarkan di salah satu tiang yang ada disana. Disana aksi juga diikuti dengan puisi yang dibacakan oleh Paroma Panjaitan. Paroma pun berharapa kalau pemerintah memberikan keadilan untuk Ahok, mereka menginginkan itu.

Setelah aksi yang sudah mau berakhir, massa ini bernyanyi dan meletakkan lilin di pinggir Danau Toba. Lilin itu disusun hingga membentuk tulisan Ahok, pas pada pukul 21.00 WIB.

Seluruh aksi ini berjalan dengan lancar dan kondunsif ujar Kaporles Simalungun AKBP Liberty M Panjaitan.

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.

 
Top