0

Satuan petugas Patroli Laut Operasi jaring Sriwijaya Direktorat Bea dan Cukai menggunakan kapal dengan tipe BC20002 berhasil mengamankan satu unit kapal barang di area perairan Tambun Tulang, kabupaten Asahan, tepatnya di Sumatera Utara pada hari minggu 28 Mei 2017 kemarin.

Kapal yang memiliki nama KM ( Kapal Motor ) kekal tersebut berhasil di amankan oleh Patroli Laut di karenakan adanya aksi percobaan penyeludupan Ballpress pakaian bekas yang berasal dari Malaysia.

Rizal, Kepala Bidang Penindakan pada Kantor Wilayah Bea dan Cukai di Sumatera Utara menyatakan bahwa di dalam kapal yang menyelundupkan Ballpress berasal malaysia tersebut pihaknya berhasil untuk menahan dua orang anak buah kapal serta delapan orang yang berusaha untuk memberi perlindungan pada kapal itu.

"Petugas kita mencurigai kapal tersebut, saat kita dekati, anak buah kapal itu melakukan penyerangan dengan petasan, batu dan obor. Tapi akhirnya kita bisa menghalau mereka dan mengamankan kapal tersebut bersama barang bukti pakaian bekas dan anak buah kapal,"sebut Rizal.

Sampai dengan saat ini, Rizal berkata bahwa kapal yang berusaha untuk menyelundupkan Ballpress berisi pakaian bekas yang berasal dari negara Malaysia tersebut sedang di tarik menuju ke Pangkalan Bea dan Cukai yang berada di Belawan. Rizal sendiri bersama dengan orang - orang nya akan terus melakukan investigasi penyelidikan dari penyelundup tersebut.

"Kita masih akan periksa lagi. Karena dalam dua hari terakhir, dari operasi Jaring Sriwijaya yang kita lakukan, sudah tiga kapal yang kita amankan dengan ratusan ballpress pakaian bekas,"tandasnya.

Memang benar kalau beberapa waktu belakang ini banyak sekali penyelundupan yang terjadi mulai dari yang tertangkap hingga yang tidak tertangkap pun masih saja terus marak terjadi, tidak hanya di Sumatera Utara namun bisa dibilang bahwa tindakan penyelundupan ini sudah terjadi sejak dulu di berbagai daerah Indonesia.

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.

 
Top